Polsek Sambit Polres Ponorogo Monitoring Vaksinasi Covid -19 Dosis 2 Kepada Warga Desa Maguwan Sambit oleh Puskesmas Sambit

Polsek Sambit Polres Ponorogo Monitoring Vaksinasi Covid -19 Dosis 2 Kepada Warga Desa Maguwan Sambit oleh Puskesmas Sambit

Minggu, 29 Agustus 2021, Agustus 29, 2021


PONOROGO, Polsek Sambit Polres Ponorogo melaksanakan monitoring Vaksinasi covid 19 Dosis 2 oleh Puskesmas Sambit kepada warga Desa Maguwan bertempat di Balai Desa Maguwan Kec. Sambit Kab. Ponorogo dengan target vaksinasi kepada 109 orang. Sabtu ( 28/08/2021 )


Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Puskesmas Samjir dr Ali Imran, Kepala Desa Maguwan Ibu Endang Sunarwiyati beserta Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas Desa Maguwan Bripka Heri Tufantoko, Bhabinsa Desa Maguwan Sertu Hery Subagyo, Petugas Vaksin Covid-19 Puskesmas Sambit Kec. Sambit dan Peserta Vaksinasi / warga Desa Maguwan.



Kapolsek Sambit AKP Sutriatno, S.Kom., M.H. menuturkan bahwa guna mendukung suksesnya program pemerintah terkait percepatan vaksinasi pihaknya akan terus bersinergi dengan 3 Pilar Kecamatan juga dengan Tim Nekkes vaksinasi Covid 19 Wilayah Kec. Sambit.


Dalam hal tersebut Sutriatna telah juga tekankan anggotanya agar dalam pelaksanaan vaksinasi untuk meminimalisir terjadinya kerumunan.


“Walaupun sudah di vaksin, Protokol kesehatan harus tetap di patuhi sampai pandemic covid 19 di nyatakan selesai,” Tutup Sutriatna


(hms Sambit)

TerPopuler