Peduli Generasi Bangsa, Polres Ponorogo Edukasi Dan Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Para Pelajar

Peduli Generasi Bangsa, Polres Ponorogo Edukasi Dan Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Para Pelajar

Senin, 26 September 2022, September 26, 2022
featured image
PONOROGO - Polres Ponorogo saat ini terus memberikan perhatian kepada generasi penerus bangsa khususnya kepada para pelajar dengan memberikan edukasi serta himbauan Kamtibmas.

Melalui jajaran salah satunya Polsek Pulung, melaksanakan kegiatan yang sifatnya humanis dengan mengedukasi para pelajar tentang tertib berlalu lintas.

"Kegiatan tersebut kami laksanakan saat para pelajar hendak masuk pintu gerbang sekolah saat sebelum mengikuti kegiatan upacara rutin setiap hari Senin," kata Kapolsek Pulung Iptu Hariadi Senin (26/09/2022)

Hasilnya, lanjut Hariadi bahwa masih banyak ditemukan para siswa/siswi yang melanggar lalu lintas tidak memakai helm.

"Ternyata masih banyak para siswa/siswi yang melanggar lalu lintas tidak memakai helm, maka kami berikan edukasi akan pentingnya tertib berlalu lintas untuk keselamatan diri dan orang lain," jelasnya

Usai kegiatan penertiban lalu lintas kepada pelajar, Kapolsek Pulung Iptu Hariadi, S.H. juga didapuk menjadi Irup dalam kegiatan upacara, tak mau melewatkan kesempatan itu Kapolsek menyampaikan beberapa pesan Kamtibmas kepada pelajar SMAN 1 Pulung.

"Ada 2 (dua) hal yang kami tekankan, yang pertama supaya para pelajar tertib berlalu lintas saat mengendarai motor. Yang kedua, Jangan sampai siswa siswi SMAN 1 Pulung terlibat penyalahgunaan narkotika," ungkapnya

Sementara itu ditempat terpisah Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo, S.I.K., M.H. membenarkan kegiatan peduli generasi bangsa adalah salah satu program yang di canangkan olehnya.

"Benar sekali, melalui seluruh jajaran di Polres Ponorogo saya perintahkan untuk tak bosan bosan memberikan edukasi serta menghimbauan kepada pelajar melalui program "peduli generasi bangsa," kata AKBP Catur

Menurutnya, generasi bangsa khususnya para pelajar ini adalah aset negara yang tak terukur nilainya.
"Semoga apa yang kita lakukan ini akan berdampak positif kepada para generasi bangsa dan mencetak bibit bibit yang tangguh, unggul dan berbudi pekerti yang luhur," pungkasnya

(Humas)

TerPopuler