Ponorogo – Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan masyarakat selama bulan suci Ramadhan, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Ponorogo menggelar Safari Ramadhan Subuh di Masjid Ibadurrahman, Jeruksing, Kelurahan Tonatan, Kecamatan Ponorogo, pada Selasa (11/3/2025).
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 04.00 hingga 05.15 WIB ini diawali dengan sholat subuh berjamaah yang diimami oleh Jaenuri, dengan jumlah jamaah sekitar 70 orang. Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat Forkopimcam Ponorogo, di antaranya Camat Ponorogo, Kapolsek Ponorogo AKP Catur Juli Hernawan, perwakilan Danramil Ponorogo, Waka Polsek Ponorogo, Kepala KUA, Ketua MUI Ponorogo, Kanit Polsek Ponorogo, serta Kepala Kelurahan Bangunsari.
Usai pelaksanaan sholat, kegiatan dilanjutkan dengan sambutan dari Camat Ponorogo. Dalam sambutannya, ia menyampaikan terima kasih kepada pengurus Masjid Ibadurrahman yang telah memberikan izin untuk melaksanakan Safari Ramadhan di tempat tersebut.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap silaturahmi antara Forkopimcam Ponorogo dan masyarakat semakin erat, serta dapat memperkuat kebersamaan dalam menjaga kerukunan,” ujar Camat Ponorogo.
Sementara itu, dalam kultumnya, Jaenuri dari Kementerian Agama Ponorogo menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan Safari Ramadhan ini.
“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya memperkuat ukhuwah Islamiyah serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kegiatan keagamaan di tengah masyarakat,” ungkapnya.
Safari Ramadhan ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk lebih mendekatkan pemerintah dengan masyarakat, sekaligus mendorong semangat kebersamaan dan persaudaraan di bulan suci. Kegiatan berlangsung dalam suasana yang penuh kekhidmatan dan berjalan aman serta lancar.
(Humas)